Senin, 08 Juli 2013

6 Pantai Terindah Di Pulau Jawa

6 Pantai Terindah di Pulau Jawa  

Pulau jawa adalah pulau dengan penduduk terbanyak di Indonesia. Pulau ini memanjang dari barat ke timur tak dipungkiri memiliki pantai yang indah. di bagian utara berhadapan dengan laut jawa yang kaya akan sumber daya alam terutama perikanan sedangkan di sebelah berhadapan langsung dengan Samudera indonesia (samudera hindia) Pantai diselatan jawa ini terkenal sangat indah dan memiliki ombak besar yang cocok untuk kegiatan berselancar. Berikut adalah 7 pantai terindah di Pulau Jawa



1. Pantai Pangandaran

Banyak yang beranggapan inilah pantai paling indah di Pulau Jawa, terutama di pantai selatan Jawa. Terletak di Kabupaten pangandaran yang merupakan pemerkaran Kabupaten Ciamis, jawa barat sekitar 200Km dari bandung ke selatan. Pantai ini sudah berskala internasional berbagai Hotel Berbintang hingga penginapan murah telah tersedia disini. lengkap Bergam fasilitas Berwisata air dan olah raga air seperti Menyelam dan Snorkling di area pasir putih, banana boat dan speedboat / jetsky, selancar (surfing), waterpark, dan banyak lagi kegiatan yang bisa di lakukan di Pantai Pangandaran

Keindahan alam Pantai Pangandaran adalah bisa melihat Matahari terbi dan Terbenam di tempat yang sama, sesuatu yang jarang di temukan di pantai lainya.


2. Pantai Anyer Pantai 

yang indah ini terletak di Provinsi Banten salah satu pantai dengan fasilitas terlengkap di pulau jawa ini memiliki pasir putih dan air yang bersih. Jika Anda berlibur ke tempat wisata ini anda bisa sepuasnya bermain, berjemur, berenang, berselancar, menyewa jetski, atau menyewa bodyboard jika ingin membiarkan diri terombang-ombing oleh alunan air laut pantai anyer
yang mebuat Pantai Anyer terkenal adala letaknya yang sangat dekat dengan Jakarta sekitar 160 kilometer ke arah barat.

3. Pantai Plengkung

Pantai Plengkung, terletak di Banyuwangi Jawa Timur, karena bentuknya yang melengkung maka pantai ini dinamakan Plengkung oleh penduduk setempat. Ombak yang tinggi menjadi magnet tersendiri bagi para turis untuk mencoba berselancar surfing di tempat ini.

Pantai Plengkung ini langsung berhadapan dengan samudera Indonesia, sengan Ombak yang indah dan pantai yang landai. disini andai bisa menikmati Sunset view, Alam yang masih natural, Pendaratan penyu di sebelah timur.


4. Pantai Karimun Jawa  

inilah tempat yang biasa disebut surganya pantai di pulau jawa terletak di sebuah pulau bernama Karimun yang merupakan bagian dari kabupaten Jepara., jawa tengah. Kepulauan Karimun jawa sendiri memiliki 27 pulau yang masih perawan lengkap dengan pasir putih dan air laut yang benar - benar bersih
saat ini kepulauan Karimun Jawa sedang giat - giatnya melakukan pembenaha, beragam fasilitas terus dibangun di pulau yang indah ini.

5 Pantai Kejawanan Cirebon

Di Pantai Kejawanan selain kita bisa menikmati terbitnya matahari dengan posisi yang bagus, yaitu tepat ditengah-tengah pantai. Di sana juga kita bisa berwisata keliling pantai dengan menggunakan perahu motor milik nelayan,
Dan Kondisi Pantai Kejawanan yang landai dan dangkal menjadi daya tarik sendiri bagi para pengunjung, terutama anak-anak. Karena mereka dapat bermain air hingga agak ketengah pantai. Walaupun demikian, pengunjung juga tetap dituntut untuk selalu berhati-hati.Jika Kita Lapar dipinggir pantai kita bisa makan seafood dengan view ke arah laut.



6. Pantai ParangTritis  

Pantai yang ramai dikunjungi dan merupakan Objek wisata unggulan di Jogjakarta, tepatnya terletak di kabupaten bantul. pantai parang tritis ini merupakan pantai selatan jawa yang langsung berhadapan dengan samudera indonesia. Berbagai fasilitas telah lengkap tersedia Pantai Parang tritis
jika anda berlibur ke Pantai parangtritis ini anda bisa menyaksikan sunset, bermain dengan panta, dan surfing karena di beberapa tempat memiliki ombak yang cukup tinggi

0 komentar:

Posting Komentar